PKKMB Fakultas Ekonomi & Bisnis
BANDUNG, TEL- U – Tidak kurang dari 3.600 mahasiswa yang tergabung dalam Gugus Pancasila terlihat memadati Situ Techno, Rabu (10/8) sore. Mereka adalah mahasiswa baru yang telah menuntaskan rangkaian Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2016 Batch 1.
Yel-yel maupun jargon dari masing-masing fakultas terdengar saling sahut menyahut. Tak sedikit pula mahasiswa baru yang ikut berjoget ria mengikuti alunan musik yang sengaja diputar untuk lebih memeriahkan acara itu. Gugus Pancasila sendiri merupakan gabungan dari Fakultas Teknik Elektro, Fakultas Ekonomi Bisnis, dan Fakultas Industri Kreatif.
Acara penutupan mencapai puncaknya ditandai dengan pelepasan balon yang dipimpin oleh Direktur Kemahasiswaan Telkom University, Andijoko Tjahyono.
Andijoko berharap, kegiatan PKKMB 2016 bisa menjadi bekal bagi mahasiswa baru Telkom University angkatan 2016 dalam memulai kegiatan belajar yang sebentar lagi akan mereka jalani. “Semoga PKKMB 2016 dengan segala dinamikanya memberikan tambahan kekuatan bagi kalian untuk memulai perjalanan mencari ilmu selama belajar di Telkom University,” ujarnya.
Kegiatan PKKMB 2016 Batch 1 sendiri berlangsung mulai tanggal 8 – 10 Agustus 2016. Selama 3 hari tersebut, mahasiswa baru Telkom University mengikuti berbagai rangkaian kegiatan yang harus diikuti. Kegiatan-kegiatan tersebut diantaranya adalah pemberian materi dari Badan Narkotika Nasional (BNN) dan dari Tentara Nasional Indonesia (TNI), kegiatan kelompok, pengabdian masyarakat, dan lain sebagainya. (Purel/EAD)