Kado Akhir Tahun, FEB Kembali Raih Best of The Best, School of Management

Kado Akhir Tahun, FEB Kembali Raih Best of The Best, School of Management

JAKARTA, TEL-U –Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Telkom University (FEB Tel-U) kembali meraih gelar The Best School of Management  pada kategori Perguruan Tinggi Swasta Terakreditasi A dari Majalah Mix Marketing. Piagam sebagai sekolah komunikasi terbaik ini diterima oleh Dekan FEB Ir. Dodie Tricahyono M.M., Ph.D , di Anex Building, Wisma Nusantara, Jakarta, Rabu (16/12) malam.

Penghargaan ini didasarkan hasil survei sepanjang tahun 2015 terhadap kampus di Indonesia yang memiliki Sekolah Komunikasi dan Manajemen setara S1 dengan status akreditasi A dan B baik negri maupun swasta. Tahun lalu, Fakultas Ekonomi dan Bisnis  juga meraih penghargaan yang sama.

Program Studi Management Fakultas Ekonomi dan Bisnis  Tel-U dinilai sebagai kampus yang diminati oleh calon mahasiswa dan disukai orang tua serta diapresiasi oleh HRD People atau dunia industri berbagai perusahaan di Indonesia. Tahun ini FEB Tel-U menempati posisi pertama “Best of The Best” dari empat Perguruan Tinggi Swasta yang terpilih sebagai Best School of Management. Pada peringkat kedua ditempati oleh Universitas Trisakti, diikuti oleh Universitas Komputer (Unikom) Bandung dan Universitas Tarumanegara Jakarta.

“Award dipilih berdasarkan survey responden yang terdiri dari calon mahasiswa, orang tua calon mahasiswa, alumni dan industri sebagai pengguna luusan,” kata Kemal E Gani, Chief Editor SWA & MIX Marketing  dalam sambutannya.

Penganugerahan Best School of Communication and Management ini merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh majalah Swa Business Digest and Mix Marketing. Tahun ini dikemas dengan adanya seminar dengan tema “Re-branding Universitas”.

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Ir. Dodie Tricahyono M.M., Ph.D, mengucapkan rasa syukur atas prestasi yang diraih ini. “Semoga bisa menjadi pemicu untuk lebih berprestasi lagi di masa yang akan dating,” katanya. (purel/izal)

Tinggalkan Balasan